Waspadalah! Tapi tetap tenang
dan santai menggunakan internet dan media sosial
Data-data kehidupan yang diserap oleh indra akan ditampilkan ke otak
sehingga dilakukan analisis panjang (berpikir), analisis
pendek (insting) dan bisa juga mengabaikannya. Bukankah semua
situasi ini tergantung dari kecenderungan masing-masing orang, yaitu
berdasarkan kebiasaan, minat dan penilaian singkat yang dilakukan? Jadi, bisa
dikatakan bahwa, “hidupmu ada di dalam genggaman tanganmu!”
Kitalah pengendali atas hidup sendiri terkecuali jikalau kita membiarkan diri
diseret dalam hawa nafsu sesat yang sejak dari awal telah diatur oknum tertentu
menjebak yang kurang waspada. Tentu saja yang namanya kewaspadaan ini haruslah
dilatih sedemikian rupa agar tidak menjadi prasangka buruk yang justru merusak
hubungan dengan orang lain.
No comments:
Post a Comment