Eksplorasi kesalahan anda untuk
dijadikan pengalaman
Biar bagaimanapun, pikiran harus tetap tenang saat menggunakan internet
dan media sosial. Tidak perlu terlalu tegang atau takut (terlalu waspada)
melainkan gunakanlah semuanya itu dengan santai. Khilaf satu-dua kali tidak
perlu ditangisi tetapi jadikanlah pengalaman agar di hari-hari berikutnya tidak
terulang kejadian yang sama. Orang yang kurang cerdas adalah yang selalu
terjatuh di lubang yang sama secara berulang-ulang. Namun, mereka yang cendikia
selalu belajar dari kisah-kisah hidup yang selama ini dijalaninya. Mereka bukan
orang yang tidak pernah terjatuh karena berita hoax tetapi mereka selalu mampu
mengeksplorasi kesalahan yang dilakukannya agar sebisa mungkin tidak
menjejakkan kaki di situs yang mencurigakan.
No comments:
Post a Comment